Resep Cake Caramel Spesial
Cake karamel atau bolu karamel panggang termasuk kue favorit saya dan anak-anak. Kue ini sering disebut juga kue sarang semut karena penampilannya yang berlubang-lubang mirip sarang semut.
Rasanya yang enak dan teksturnya yang kenyal benar-benar bikin ketagihan sama si cake karamel ini. Entah kenapa kok di tempat saya sekarang jarang yang jual ya? Padahal kue tradisional ini cukup mudah lho bikinnya.
Nah daripada bingung, buat sendiri aja ah. Bahan-bahannya bisa dibilang hampir semuanya ada di dapur. Jadi nggak usah repot-repot nyari bahan bakunya lagi.
Bahan-bahan:
- 180 gram tepung terigu yang sudah diayak.
- 450 ml air panas
- 425 gram gula pasir
- 200 ml susu kental manis
- 150 gram margarin
- 50 gram tepung maizena
- 8 butir telur ayam
- 2 sdt soda kue
Cara Membuat Cake Bolu Karamel:
- Lelehkan gula di wajan menggunakan api kecil hingga membentuk karamel berwarna kecoklatan.
- Masukkan air panas ke wajan dan didihkan hingga gula larut. angkat dan dinginkan.
- Kocok margarin dan susu kental manis menggunakan mixer. Tapi jangan mengocok terlalu lama ya bun, nanti kurang bersarang kue nya.
- Masukkan telur satu demi satu sambil tetap dikocok.
- Setelah mengembang, matikan mixer dan masukkan soda kue plus terigu yang sudah diayak.
- Sambil diaduk, masukkan maizena sedikit demi sedikit sampai tercampur merata.
- Masukkan karamel sedikit demi sedikit dan terus aduk hingga adonan berubah warna.
- Tuang adonan yang sudah jadi ke dalam loyang yang sudah diolesi margarin tand ditaburi tepung sebelumnya.
- Panggan di dalam oven selama 40 menitan dengan suhu 180 derajat celcius.
- Cake caramel pun sudah jadi dan siap disantap!
Catatan: Jangan khawatir dengan penampilan adonan cake yang terlihat encer. Setelah dioven, tetap akan jadi cake yang lembut, kenyal dan bersarang indah.
0 Response to "Resep Cake Caramel Spesial"
Post a Comment